Narjamahkeun kana basa Sunda11

Selasa, 3 Januari 2006
TK Negeri Pembina dan SDN Gunung Puyuh CBM, juara Lomba Sekolah Sehat Tingkat Jawa Barat.
Reporter : Endang Sumardi
 
TK Negeri Pembina dan SDN Gunung Puyuh CBM Kota Sukabumi, berhasil meraih gelar juara Lomba Sekolah Sehat Tingkat Jawa Barat, tahun 2005. Sedangkan SMK Negeri 2 Kota Sukabumi, pada lomba yang sama, hanya mampu meraih gelar juara kedua. Ketiga sekolah yang berhasil meraih gelar juara tersebut, disamping mendapat piagam penghargaan dan trophy, juga mendapat hadiah uang dari Gubernur Jawa Barat, yang diserahkan pada tanggal 29 Desember 2005,
bertempat di Ruangan Sidang Gedung Sate Bandung. Selain itu, dalam evaluasi kinerja Wajardikdas 9 Tahun Tingkat Jawa Barat Tahun 2005, Kota Sukabumi berhasil meraih Wajardikdas Award dari Gubernur Jawa Barat, tepatnya pada tanggal 6 Desember 2005, di Bandung; dan Kecamatan Cikole, pada evaluasi kinerja kecamatan khususnya dalam pelaksanaan Otonomi Daerah (Otda) tahun 2005 tingkat Jawa Barat, berhasil meraih predikat terbaik, serta mendapat piagam penghargaan dan hadiah seperangkat komputer dari Gubernur Jawa Barat, tepatnya pada tanggal 27 Desember 2005, di Bandung. Dengan demikian, dalam bulan Desember 2005, Kota Sukabumi mendapat 5 penghargaan dari Gubernur Jawa Barat. Ke-5 penghargaan tersebut, kata Walikota Sukabumi, H. Mokhamad Muslikh Abdussyukur, SH. MSi, merupakan keberhasilan semua pihak, sebagai “kado” tahun baru bagi masyarakat dan Pemerintah Kota Sukabumi. Menyinggung jumlah sekolah di Kota Sukabumi yang telah berhasil meraih predikat juara lomba sekolah sehat, baik di tingkat nasional maupun di tingkat regional Jawa Barat, hingga saat ini telah mencapai 9 sekolah. Karena sebelumnya, sebanyak 6 sekolah telah berhasil meraih predikat juara di tingkat nasional dan regional. Antara lain: SDN Benteng 1 Gentra Masekdas, SDN Dewi Sartika CBM, SDN Pakujajar CBM, SMP Negeri 5, SDN Baros Kencana CBM, dan TK Al-Azhar. Walikota Sukabumi menandaskan, ke-9 sekolah yang berhasil meraih gelar juara lomba sekolah sehat tersebut, merupakan keberhasilan semua pihak, khususnya Pemerintah Kota Sukabumi, dinas/instansi terkait, orang tua murid dan siswa. Selain itu, keberhasilan tersebut layak diper-oleh, karena dipersiapkan cukup lama, melalui pembinaan yang sistematis dan terencana, sehingga dapat menumbuhkan pola perilaku hidup sehat, khususnya bagi warga sekolah dan umumnya bagi masyarakat. Lebih jauh Walikota Sukabumi menjelaskan. pembinaan usaha kesehatan sekolah (UKS) di Kota Sukabumi, tidak hanya dilakukan pada jenjang pendidikan SD semata, akan tetapi dilakukan di seluruh jenjang persekolahan. Maksud dan tujuannya, untuk mewujudkan lingkungan sekolah sebagai tempat yang sehat dalam arti luas, yaitu sehat secara fisik dan sehat secara spiritual.