Narjamahkeun kana basa Sunda21

Senin, 3 April 2006
Kirab Piala WTN ke-4 dan Pawai Alagoris
Reporter : Infokom
 
foto beritaKirab Piala Wahana Tata Nugraha (WTN) ke-4 yang diraih Kota Sukabumi, dan Pawai Alagoris dalam rangka memeriahkan hari jadi ke-92 Kota Sukabumi, pada hari Minggu 2 April 2006, berlangsung gebyar dan semarak, serta aman dan tertib. Kegiatan yang digelar secara rutin setiap tahun ini, sangat menarik
perhatian berbagai komponen masyarakat, sebagai primadona atraksi wisata di Kota Sukabumi. Buktinya, masyarakat yang datang menyaksikan kegiatan tersebut, bukan hanya dari berbagai pelosok Kota Sukabumi, akan tetapi dari berbagai pelosok Kabupaten Sukabumi, Bogor, Cianjur, Bandung, Jakarta, Cikotok Banten dan sebagainya. Bahkan tampak beberapa turis asing, turut serta menyaksikan jalannya kegiatan tersebut secara antusias. Oleh karenanya tidaklah heran seandainya di sepanjang trotoar ruas jalan yang dilalui kirab dan arak-arakan pawai tersebut, dipadati masyarakat hingga ke badan jalan. Adapun rute kirab piala WTN, antara lain: start dari jalan R. Syamsudin, SH, tepatnya dari depan Balaikota Sukabumi, kemudian masuk ke jalan Insinyur Haji Juanda, jalan R.E. Martadinata, jalan Gudang, jalan Jenderal Achmad Yani, jalan Jenderal Sudirman, jalan K.H. Sanusi, jalan Cemerlang, jalan Palabuhan, jalan Lingkar Selatan, jalan Baros, jalan Garuda, jalan Pembangunan, jalan R.A. Kosasih, jalan Siliwangi, jalan R.E. Martadinata, jalan Perintis Kemerdekaan, dan finish di lapangan Merdeka. Sedangkan formasi kirab, terdiri dari Mobil Infokom, Motoris Satlantas, LLAJ, Satpol PP dan Subdenpom, IMI, Jeepsi, SOG, IVSI, Ceper, STC, Moge, BOG, Simple, Mobil Patwal Satlantas, LLAJ dan Subdenpom, Mobil pembawa Piala WTN, Mobil Derek LLAJ, Mobil Crane DKPP, Pemadam Kebakaran, Ambulance, PDAM, PHH Satpol PP, PMKB, PLN dan PT Telkom, serta Mobil Radio Airlangga, NBS, Menara, SMS, dan SSTV. Sementara rute Palai Alagoris, start jalan R. Syamsudin, SH dari depan Balaikota, kemudian masuk ke jalan Insinyur Haji Juanda, jalan R.E. Martadinata, jalan Gudang, jalan Jenderal Achmad Yani, jalan Jenderal Sudirman, jalan Veteran, jalan Kaum dan finish di lapangan Medeka, dengan formasi inti pawai, terdiri dari Mobil Patwal Satlantas, Satpol PP, Mobil Patroli Polsek, Drum Band, Kendaraan Hias Dinas/Instansi, dan iring-iringan pejalan kaki, yang terdiri dari para pegawai dinas/instansi dan perusahaan, serta kelompok masyarakat, mahasiswa dan pelajar, yang tergabung dalam 33 kelurahan dan 7 kecamatan se Kota Sukabumi, menampilkan berbagai potensi seni dan produk home industri. Walikota Sukabumi, H. Mokhamad Muslikh Abdussyukur, SH, MSi dalam sambutannya menjelaskan, Kirab Piala WTN ke-4 dan Pawai Alagoris ini, sebagai pertanggung-jawaban keberhasilan pemerintah kepada masyarakat, khususnya dalam bidang manajemen transportasi, dari mulai pembangunan infrastruktur hingga ketersediaan angkutan kota ke berbagai pelosok Kota Sukabumi, serta keberhasilan dalam berbagai bidang pembangunan, ter-utama dalam bidang perdagangan, pendidikan dan kesehatan, sesuai visi Kota Sukabumi. Ditandaskan, dalam bidang transportasi, di Kota Sukabumi pada umumnya dapat memenuhi kebutuhan masyarakat. Sehingga segenap lapisan masyarakat, dalam menjalankan berbagai aktifitas dan kepentingannya dapat berjalan dengan lancar dan cepat, serta aman dan nyaman. Pada bagian lain sambutannya, Walikota mengucapkan terima kasih kepada segenap lapisan masyarakat, yang senantiasa mendukung dan berpartisipasi aktif dalam berbagai bidang pembangunan, sehingga Kota Sukabumi mampu meraih prestasi dalam berbagai bidang, baik di tingkat regional maupun di tingkat nasional. Diharapkan, berbagai prestasi yang telah diraih khususnya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, pada tahun mendatang dapat lebih ditingkatkan, sehingga dapat menciptakan Kota Sukabumi yang baldatun thoyibatun warobbun gofur. Untuk mewujudkan hal tersebut, Walikota Sukabumi menghimbau segenap lapisan masyarakat, untuk senantiasa menjaga dan meningkatkan kebersamaan. Karena dengan kebersamaan, berbagai program yang diagendakan dapat diwujudkan dengan mudah. Sementara Ketua DPRD Kota Sukabumi, H. Tatang Komara, S.Sos, MM, dalam sambutannya menjelaskan, dilaksanakannya berbagai bidang pembangunan di Kota Sukabumi, pada hakekatnya untuk meningkatkan kecerdasan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Dengan demikian, program Kota Sukabumi pada tahun 2008 mendatang khususnya dalam meningkatkan IPM, diharapkan dapat mencapai point 80, serta dapat menciptakan Kota Sukabumi, sebagai kota cerdas, sehat dan sejahtera. Pada kesempatan tersebut, Ketua DPRD mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya, seraya menyampaikan selamat memperingati hari jadi ke-92 Kota Sukabumi, kepada segenap aparatur dan seluruh lapisan masyarakat. Dalam pada itu, Kepala Dinas Perhubungan selaku Ketua Panitia Pelaksana Peringatan Hari Jadi ke-92 Kota Sukabumi, Doktor H.M.N. Hanafie, MSi menjelaskan, dilaksanakannya kirab piala WTN ke-4 dan pawai alagoris ini, sebagai ungkapan rasa syukur atas diraihnya piala tersebut, dan keberhasilan dalam berbagai bidang pembangunan lainnya. Diharapkan, kegiatan tersebut dapat menjadi momentum bagi semua pihak, untuk mempromosikan berbagai potensi dan hasil pembangunan Kota Sukabumi, sekaligus sebagai salah satu upaya memotivasi, dalam mempertahankan dan meningkatkan berbagai prestasi yang telah diraih Kota Sukabumi. Kepala Dinas Perhubungan, pada kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, atas partisipasi aktifnya baik berupa moril maupun materil, sehingga Kota Sukabumi dapat meraih piala WTN ke-4, serta dapat berprestasi dalam berbagai bidang pembangunan lainnya, baik fisik maupun non fisik. (Rep.Ends).***